Entrepreneurship (Menjadi Wirausahawan)



Entrepreneurship (Menjadi Wirausahawan)


Setiap manusia memiliki naluri untuk berada dalam kondisi nyaman, aman dan stabil dalam hidupnya. Begitupun dalam hal memilih pekerjaan, telah tercetak dalam mindset kebanyakan orang-orang di Indonesia untuk mencari pekerjaan yang dapat menempatkan mereka dalam posisi aman dan nyaman tersebut, dan menjadi pegawai, baik menjadi pegawai negeri atau pegawai perusahaan swasta adalah pilihan yang banyak diambil oleh masyarakat Indonesia.


            Secara sederhana “Entrepreneur” adalah orang yang berjiwa berani mengambil risiko untuk membuka usaha dalam berbagai kesempatan. Sebagai seorang wirausahawan kitapun harus berani merubah pola pikir kita sebab kebanyakan seorang wirausaha yang sukses itu berasal dari orang-orang yang berani untuk “berbeda” dari orang-orang kebanyakan.


            Sebagai contoh, saya ingin berwirausaha, Usaha pertama saya yaitu “Roti Maryam Madu” sebuah franchise “Roti Maryam Bunda”, Karena banyak pengusaha pemula banyak yang memulai usaha franchise, lalu bagaimana memulai langkah untuk berwirausaha?
  • Cara yang pertama adalah, kenali diri anda terlebih dahulu,  cari tahu tentang anda, dan ingin bisnis yang seperti apa, dan usaha jenis apa?

  • Tips yang kedua adalah kenali potensi waralaba tersebut sudah berapa lama waralaba tersebut berjalan?, sudah berapa banyak cabang waralaba tersebut ada?,   berapa modal yang dibutuhkan untuk memulai bisnis tersebut? jika waralaba tersebut sudah berjalan lebih dari 4 tahun, dan memiliki ratusan cabang, dan tidak membutuhkan modal besar, maka waralaba tersebut memiliki potensi yang cukup baik, karena data tersebut sudah menunjukkan bahwa bisnis waralaba tersebut sudah teruji dengan waktu.


  • tips yang ketiga adalah marketing, Waralaba hanyalah sebuah produk, produk tidak akan berjalan dengan sendirinya dan membuat anda sukses dalam bisnis tersebut, akan tetapi jika anda memasarkan produk tersebut dengan baik, bahkan waralaba seburuk apa pun 80% bisnis anda akan sukses, artinya kualitas sebuah produk memang penting, tapi jauh lebih penting adalah bagaimana cara anda menjual produk tersebut ke orang banyak, cara nya cukup mudah kok, cari lokasi yang tepat, dan usahakan trafik atau orang-orang yang berkunjung memiliki interest yang sama dengan produk anda, mungkin anda akan berpikir secara instant dan terfokus pada Mall! lupakan tentang mall, karena jika anda sebagai pemula dan membuka waralaba dengan biaya sewa puluhan juta! saya yakin kehidupan bisnis anda akan menjadi tidak sehat! karena pastinya beban biaya sewa, akan membuat anda sangat terbebani dengan target penjualan, agar bisa menutupi biaya tersebut! dalam bisnis itu tidak ada yang pasti, jadi jangan terjebak terlebih dahulu dengan biaya sewa yang mahal tersebut.

  • Tips yang ke 4 adalah , jika bisnis anda sudah berkembang dengan sangat pesat dan mendapatkan keuntungan yang sangat banyak, langkah selanjutnya yang paling masuk akal adalah per besar dan perbanyak bisnis anda, jika masih ada ruang, lakukan, jika tidak, coba cari bisnis lain, dan replika cara bisnis anda sebelumnya pada bisnis yang baru anda jalani, karena seorang pebisnis yang sudah pernah sukses, biasanya akan membuat kesuksesan lain, sederhananya adalah mental anda sudah cukup baik, dan memiliki visi yang cukup baik dalam menerapkan sebuah bisnis.

Salah satu kunci kesuksesan seorang wirausaha adalah harus mempunyai karakteristik yang baik dan menarik. Karena karakteristik seorang wirausaha yang baik akan membawa ke arah kebenaran, keselamatan, serta menaikkan derajat dan martabatnya.


Karakteristik wirausahawan menurut Bygran, yang dikenal dengan istilah 10 D adalah :


a.     Dream (Mempunyai visi terhadap masa depan dan mampu untuk mewujudkanya)
b.     Deciviners ( Tidak bekerja lambat, membuat keputusan berdasar keputusan
c.      Doers ( Membuka keputusan dan melaksanakanya )
d.     Determination ( Melaksanakan kegiatan dengan penuh perhatian )
e.      Dedication (Mempunyai dedikasi yang tinggi dalam berusaha)
f.      Devosion ( Mencintai pekerjaan yang dimiliki )
g.     Details ( Memperhatikan faktor-faktor kritis secara rinci )
h.     Destiny ( Bertnaggung jawab terhadap nasib dan tujuan yang hendak tercapai )
i.       Dollars ( Motivasi bukan hanya uang )
j.       Distribute ( Mendistribusikan kepemilikanya terhadap orang yang dipercayai)

Post a Comment

0 Comments